Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer Lengkap Dengan Penjelasanya

Pengertian Topologi Jaringan Komputer - Topologi Jaringan Komputer adalah metode yang dipakai untuk membuat jaringan komputer, fungsinya untuk memudahkan kita untuk mengetahui alur data pada jaringan tersebut. Sehingga lebih mudah memperbaiki jaringan tersebut ketika mengalami kerusakan atau down. topologi pada jaringan komputer memang bermacam-macam dan pada masing-masing topologi tersebut terdapat kekurangan dan kelebihanya. lalu apa saja macam-macam jenis topologi pada jaringan komputer tersebut???

Topologi Jaringan Komputer 


Topologi Jaringan Komputer

10 Topologi Jaringan Komputer Beserta Pengertianya


Topologi Bus
macam-macam topologi jaringan

Topologi Bus merupakan topologi yang paling awal digunakan untuk membangun sebuah jaringan komputer. Pada Topologi Bus, media transmisi yang digunakan hanya menggunakan satu kabel panjang dengan dilengkapi beberapa terminal saja, kemudian pada akhir kabel tersebut harus diakhiri oleh satu terminator.  Jenis Kabel coaxial lah yang menjadi media transmisi pada topologi ini dan jenis topologi ini saat ini sudah jarang digunakan lagi

Alasanya adalah dikarenakan terdapat beberapa kekurangan yang diantaranya kemungkinan terjadinya tabrakan aliran data yang dikirim, selain itu bila pada salah satu perangkat terjadi kerusakan maka jaringan tersebut langsung down.

Kelebihan
  1. Biaya lebih murah
  2. Penambahan client baru bisa dilakukan dengan mudah.
  3. Topologi yang sangat sederhana.

Kekurangan
  1. Jika terdapat salah satu kabel pada topologi jaringan bus ini putus atau bermasalah maka komputer client yang lainya akan terganggu.
  2. Sering terjadi tabrakan ketika mengirim data.
  3. Sulit dikembangkan dan sangat jadul

Topolgi Ring / Cincin
macam-macam topologi jaringan

Jenis topologi yang bentuknya seperti cincin. Data token diberikan untuk memberikan izin untuk setiap komputer agar dapat berkomunikasi. Dimana pada setiap node yang tersusun berkomunikasi dengan formasi melingkar membentuk ring,. Dengan kata lain setiap komputer saling terhubung antar dua komputer lainnya.

Kelebihan
  1. Memiliki performa lebih baik dibandingkan topologi bus.
  2. Mudah diimplementasikan.
  3. Konfigurasi dan instalasi lebih mudah.
  4. Biaya lebih murah

Kekurangan
  1. Kinerja komunikasi dalam topologi ini dinilai dari jumlah/ banyaknya titik atau node.
  2. Troubleshooting bisa dibilang cukup rumit.
  3. Jika salah satu koneksi putus, maka koneksi yang lain juga ikut putus.
  4. Pada topologi ini biasnaya terjadi collision (tabrakan data).

Topolgi Star / Bintang
macam-macam topologi jaringan

Pada topolgi ini, setiap komputer saling terhubung sedemkian rupa sehingga membentuk bintan dimana setiap perangkat saling terhubung mengelilingi hub/switch sebagai consentratornya. 

Topologi ini merupakan yang paling sering digunakan pada jaringan LAN (local Area Network)yang biasanya berada di rumah, kantor, lab komputer, sekolah, dan lain-lain. Komputer yang terhubung pada topologi star memerlukan hub, switch, ataupun router dengan media transmisinya adalah kabel UTP / STP.

Kelebihan
  1. Jika pada salah satu komputer mengalami kerusakan, Maka tidak akan mengganggu client yang lain
  2. Mudah dikembangkan
  3. Tingkat keamanan lebih baik
  4. Penanganan masalah akan kerusakan lebih mudah
  5. Jenis topologi yang sangat familier

Kekurangan
  1. Jika Hub/Swit rusak maka seluruh jaringan akan mati
  2. Biaya mahal karena membutuhkan banyak kabel
  3. Jaringan tergantung pada server

Topologi Mesh / Jala

macam-macam topologi jaringan

Pada topologi ini setiap komputer saling berkaitan, Artinya setiap komputer dapat langsung berkomunikasi dengan komputer lainnya. Sehingga untuk menerapkan topologi ini setiap komputer harus memiliki banyak interface/kartu jaringan agar bisa saling terhubung.

Kelebihan
  1. Rawan akan tabrakan data karena jalur pengiriman data yang digunakan sangat banyak.
  2. Penggunaan Bandwith lebih besar
  3. Keamanan jaringan lebih terjamin.

Kekurangan
  1. Proses instalasi sangat rumit
  2. Biaya mahal karena membutuhkan banyak kabel.

Topologi Tree / Pohon
macam-macam topologi jaringan

Topolohi ini bisa juga disebut sebagai penggabungan dari topologi star dan topologi bus dan topologi ini biasa juga disebut sebagai topologi bertingkat karena sangat cocok untuk diterapkan di kantor yang bertingkat bangunanya. Jenis topologi jaringan komputer Type Tree ini paling ideal  digunakan pada sistem jaringan komputer dan pada jaringan tree terdapat beberapa tingkatan simpul atau nodenya.

Kelebihan
  1. Lebih baik dan mudah karena susunan data terpusat secara hirarki
  2. Lebih Mudah dikembangkan.

Kekurangan
  1. Apabila pada titik komputer yang menduduki tingkatan tertinggi mengalami kerusakan, maka pada komputer yang terdapat dibawahnya juga ikut terganggu.
  2. Kinerja jaringan pada topologi ini terbilang lambat.
  3. Menggunakan banyak kabel.

Topologi Linier (Topologi Runtut)
macam-macam topologi jaringan

Topologi ini bisa juga disebut sebagai topologi bus beruntut yang mana tata letak dan jenis ini adalah tata letak umum. Pada kabel utama menghubungkan tiap titik koneksi komputer yang terhubung ke konektor yang disebut Connector-T dan pada akhirnya harus diakhiri dengan terminator. 

Konektor BNC digunakan berjenis British Naval Connector: Konektor Maritime Inggris, sebenarnya BNC nama konektor bukan nama kabel, kabel yang digunakan adalah RG 58 (thinnet kabel coaxial).
Sedangkan unutuk cara Pemasangan topologi bus beruntut ini sangat sederhana dan murah tetapi hanya bisa terdiri dari 5-7 komputer saja.

Konektor kabel BNC digunakan untuk menghubungkan kabel ke konektor-T.
Konektor -T BNC digunakan untuk menghubungkan kabel ke komputer.
Konektor BNC tabung (konektor barrel BNC) digunakan untuk menghubungkan dua kabel BNC.
BNC terminator digunakan ntuk menandai akhir dari topologi bus.
Kelebihan
  1. Kelebihan Topologi Linier
  2. Mudah untuk dikembangkan.
  3. Tidak terlalu banyak penggunaan kabel dalam membangun jenis topologi ini.
  4. Titik kendali tidak berada di jaringan pusat.
  5. Tata letak pada rangkaian topologi ini bisa dibilang  cukup sederhana.
Kekurangan 
  1. Kepadatan lalu lintas yang bisa dibilang cukup sangat tinggi.
  2. Keamanan data kurang terjamin dengan baik.

Topologi hybrid
macam-macam topologi jaringan

Topologi hybrid adalah jenis topologi hasil dari gabungan topologi lain. sehingga apabila beberapa jenis topologi tersebut tergabung menjadi satu maka dapat dapat disebut topologi hybrid.

Kelebihan
  1. Freksibel
  2. Penambahan koneksi lainnya sangatlah mudah.

Kekurangan
  1. Pengolahan jaringan cukup susah.
  2. Biaya lebih mahal.
  3. Instalasi dan konfigurasi jaringan lebih rumit

Topologi Peer to Peer
macam-macam topologi jaringan

Peer to Peer merupakan topologi yang sangat sederhana dikarenakan hanya menggunakan 2 buah komputer saja untuk saling terhubung. Pada jenis topologi ini biasanya menggunakan satu kabel jenis cross yang menghubungkanya. Pada masing-masing komputer di topologi jaringan ini dapat dijadikan server ataupun client.

Kelebihan
  1. Biaya sangat sangat murah.
  2. Pada masing-masing komputer dapat berperan sebagai client maupun server.
  3. Sederhana

Kekurangan
  1. Keamanan kurang terjamin.
  2. Jumlahnya lebih sedikit, yakni hanya dua komputer.
  3. Sistem keamanan di konfigurasi oleh pengguna masing-masing.
  4. Troubleshooting lebih rumit.

Topologi Hirarki
macam-macam topologi jaringan

Bentuk dari jenis topologi ini mirip seperti pohon bercabang dari komputer host  yang di hubungkan ke switch dengan simpul lain atau node secara bertahap dan posisi komputer yang lebih tinggi berfungsi sebagai pengetur kerja pada komputer yang berada di bawahnya. Topologi ini biasanya digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang besar atau organisasi besar yang memiliki beberapa cabang lokal untuk pertukaran data dari pusat kemudian didistribusikan ke cabang atau dari cabang ke pusat.

Kelebihan
  1. Sentralisasi data hirarkis sehingga pengelolaan data yang lebih baik dan lebih mudah.
  2. Mudah dikembangkan menjadi jaringan yang lebih luas.
Kekurangan
  1. Koneksi tergantung pada server data
  2. Kemungkinan terjadinya tabrakan lebih tinggi.

Itulah pembahasan kita kali ini mengenai pengertian dan macam-macam topologi pada jaringan komputer beserta kelebihan dan kekuranganya masing-masing, mudah-mudahan dapat menambah wawasan kamu. Jangan lupa baca juga artikel penitng lainya seperti Cara Mengetahui Ip Address Komputer Sendiri dan juga Pengertian IP Address Pada Jaringan Komputer. Semoga bermanfaat...

0 Komentar untuk "Macam-Macam Topologi Jaringan Komputer Lengkap Dengan Penjelasanya"

PERINGATAN..!!
1. Berkomentarlah Sesuai Judul Diatas Dengan Sopan dan Jangan Spaming.!!
2. Dilarang Berkomentar Yang Mengandung Unsur Pornografi dan Sara.!!
3. Mohon Maaf Bagi Yang Berkomentar Melampirkan Link Langsung Ane Masukan Spam.!!

Mohon Untuk Mematuhu TOS diatas. Terimakasih

Back To Top